Sabtu, 18 Juni 2011

Hemat Energi dalam Penggunaan AC

Penggunaan penyejuk udara atau AC (Air Conditioner) nyaris menjadi kebutuhan "primer" bagi sebagian masyarakat. Sebagai referensi bagi kita semua ini ada beberapa kiat untuk tetap hemat energi. Taukah Anda, lebih dari 50% konsumsi listrik di rumah disedot oleh AC. Penggunaan AC yang bijak, dapat menghemat pemakaian listrik. 

Ruang ikut menentukan
Ruang yang terpapar sinar matahari langsung dapat menyedot energi listrik yang besar pada AC. Untuk itu, pasang penutup pada bagian ruang yang yang terkena sinar matahari langsung.
Agar suhu dingin ruangan tetap terjaga, sebaiknya tutup jendela, pintu, dan ventilasi selalu tertutup. Ini sekaligus meminimalkan penyebaran dingin dari ruang berAC ke ruang lain.
Hindari menempatkan benda yang dapat menghalangi airkulasi udara AC. Ini agar udara dingin dapat optimal menyebar ke seluruh ruangan. Untuk itu, jangan menempatkan AC di belakang suatu benda, misalnya lemari.
Untuk mengoptimalkan suhu dingin ruangan jangan menggunakan lampu yang memiliki temperatur kerja tinggi, misalnya lampu pijar. Ini supaya pendinginan udara dari AC lebih optimal.

Penggunaan dan Perawatan AC
Hal yang tak kalah penting adalah penggunaan dan perawatan AC. Dimulai dengan mengatur waktu pengoperasian AC menggunakan timer. Sehingga, AC dapat dioperasikan hanya pada waktu yang diperlukan saja.
Untuk penggunaan aktivitas sehari-hari, suhu paling optimal dari sisi kenyamanan adalah antara 24-25 derajat Celcius.
Soal perawatan, lakukan pembersihan filter AC, coil kondensor, dan sirip AC setiap 3 bulan sekali. Bila perlu, ganti AC yang berusia tua karena AC yang berusia > 10 tahun akan mengkonsumsi energi listrik 30-50% lebih besar dibanding AC baru.

Tepat Memilih AC
  • Ac harus mampu mendinginkan ruangan dalam waktu cepat. Untuk mengetahuinya, lihat ukuran evaporator pendingin yang lebih besar yang terdapat di bagian samping AC
  • Amati kipasnya. Semakin besar kipas, maka semakin kencang angin yang berhembus, proses pendinginan semakin cepat. Selain itu tidak menimbulkan suara yang berisik.
  • Cek pencantuman label hemat energi, atau rating SEER (system energy eficient rating). AC harus mempunyai rating SEER pada tingkat 13 dari tingkatan maksimum yang mencapai 19.
  • Tentukan kapasitas Ac yang dibutuhkan. Untuk mengetahuinya ikuti perhitungan ini: PK AC = p x l x (T/3) x 0,07 = .....(PK)
Sumber : Majalah IDEA  (Ide kreatif seputar rumah) edisi 67/VI/2009 hal: 42

Tidak ada komentar:

Posting Komentar